This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

Senin, 30 Juni 2014

Perbanyak minum air untuk dapatkan 5 manfaat kesehatan ini



Tubuh manusia sebagian besar terdiri dari air. Itulah sebabnya minum banyak air putih sangat penting untuk kesehatan dan keseimbangan tubuh Anda. Air tidak hanya mampu meredakan dahaga Anda, namun juga kaya akan manfaat kesehatan di dalamnya.
Seperti dilansir dari indiatimes.com, inilah manfaat utama minum air putih untuk kesehatan tubuh Anda.


Menghindari kenaikan berat badan
Jika Anda berpikir bahwa minum banyak air akan membuat tubuh Anda semakin membesar, maka Anda salah. Sebab sebetulnya dengan banyak minum air maka Anda akan terhindar dari keinginan untuk ngemil. Anda pun bisa lebih mengontrol porsi makanan yang Anda konsumsi.

Membersihkan tubuh
Minum air putih pada saat perut kosong terutama di pagi hari dapat membuang racun di dalam tubuh Anda. Sehingga pencernaan Anda akan tetap sehat.

Memproduksi sel-sel baru
Tubuh Anda membuat sel-sel baru setiap hari dan minum air membantu produksi sel tersebut. Sehingga otot-otot tubuh Anda pun bisa tumbuh dengan baik.

Meningkatkan sistem metabolism
Minum air juga bermanfaat untuk meningkatkan sistem metabolisme tubuh Anda. Hasilnya, tubuh selalu sehat dan bugar.

Mengobati sakit kepala dan infeksi
Sakit kepala bisa jadi disebabkan karena Anda terkena dehidrasi. Sehingga minum air bisa membantu menyembuhkannya. Tak hanya itu, minum air juga membantu tubuh Anda untuk melawan infeksi di dalam tubuh.

Minum air sangatlah penting untuk kesehatan tubuh Anda. Jadi perbanyak minum air agar tubuh selalu fit. (sumber)

Senin, 23 Juni 2014

Sering alami migrain? Lakukan 5 hal ini!



Menurut penelitian yang dilansir dari boldsky.com, kolesterol pada dasarnya adalah lipit steroid atau lemak yang ditemukan dalam darah. Lemak ini sangat penting untuk meningkatkan fungsi membran sel. Para ahli kesehatan mengatakan bahwa tubuh Anda sendiri telah memproduksi kolesterol. Oleh karena itu Anda tidak perlu lagi mengonsumsi makanan berkolesterol tinggi dan kolesterol jahat. Sebab menumpuknya kolesterol di dalam tubuh bisa menimbulkan berbagai macam penyakit kronis.

Jika Anda merasa bahwa tumpukan kolesterol di dalam tubuh Anda sudah tinggi, segera konsumsi makanan bebas kalori berikut.

Bawang putih
Bawang putih adalah bumbu dapur paling utama dalam setiap masakan. Selain melezatkan makanan, mengonsumsi bawang putih baik untuk menurunkan kolesterol Anda.

Kacang almond
Jenis kacang-kacangan sehat yang bisa untuk menurunkan kolesterol adalah kacang almond. Kacang almond juga dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama.

Tomat
Tomat kaya akan lycopene yang baik untuk menurunkan kolesterol Anda. Tomat juga bisa menjadi sumber protein yang baik.

Cokelat
Bagi Anda pecinta cokelat, hal ini bisa menjadi kabar gembira buat Anda. Sebab mengonsumsi cokelat hitam dapat menurunkan kolesterol dan meningkatkan kesehatan jantung.

Teh hijau
Mengonsumsi secangkir teh hijau 2 kali sehari akan membantu menurunkan kadar kolesterol Anda. Lebih baik Anda mengonsumsinya tanpa gula.

Oatmeal
Selain mampu menyehatkan pencernaan karena kaya serat, mengonsumsi oatmeal secara teratur juga bermanfaat untuk menurunkan kolesterol Anda.

Tahu
Selain tinggi protein, mengonsumsi sepotong tahu juga bermanfaat untuk menurunkan kolesterol Anda.


Karena makanan di atas rendah kalori, maka selain dapat menurunkan kolesterol, mengonsumsi makanan tersebut bisa menurunkan berat badan Anda. Selamat mencoba!
(sumber)

Senin, 16 Juni 2014

6 Alasan untuk lebih sering makan buah dan sayur!


     

Sudah bukan rahasia lagi bahwa buah dan sayur bisa memberikan banyak manfaat kesehatan untuk tubuh. Buah dan sayur bisa membantu Anda untuk menjaga kesehatan dan kebugaran, bahkan menangkal penyakit. Namun ternyata ada satu hal yang tak bisa dilakukan oleh buah dan sayur.
   Sebuah penelitian mengungkap bahwa mengonsumsi buah dan sayuran tak bisa membantu seseorang untuk menurunkan berat badan. Mengonsumsi lebih banyak buah dan sayur tak bisa menurunkan lebih banyak lemak. Namun itu hanya satu hal yang tak bisa dilakukan oleh buah dan sayuran untuk Anda.
Masih ada banyak manfaat yang bisa diberikan buah dan sayu untuk tubuh. Berikut adalah beberapa hal yang bisa diberikan oleh buah dan sayur untuk Anda, sekaligus alasan mengapa Anda harus lebih banyak mengonsumsi buah dan sayuran, seperti dilansir oleh Care2 (23/07).

1. Melindungi dari alergi
Ketika mengonsumsi apel, pastikan Anda mengonsumsi dengan kulitnya. Kulit apel mengandung antioksidan yang memiliki antihistamine. Sebuah penelitian mengungkap bahwa orang yang makan lima apel seminggu sekaligus kulitnya memiliki fungsi paru-paru yang lebih baik dan lebih terlindungi dari alergi.

2. Menurunkan tekanan darah
Buah-buahan seperti pisang yang kaya potasium bisa membantu Anda menurunkan tekanan darah. Beberapa buah lain yang mengandung banyak potasium dan bisa membantu Anda mengontrol tekanan darah adalah kentang, jus wortel, bit, dan lainnya.

3. Mencegah penyakit usia
Semakin tua, orang akan semakin rentan untuk terkena penyakit. Namun jangan khawatir, buah-buahan yang mengandung antioksidan flavonoid bernama anthocyanin bisa membantu Anda mencegah penyakit yang berkaitan dengan usia serta penyakit serius seperti kanker, diabetes, dan penyakit jantung. Anthocyanins sangat mudah ditemukan dari warna merah atau biru buah-buahan seperti berry, blueberry, strawberry, terung, atau kubis merah.

4. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Buah-buahan yang kaya vitamin C akan membantu Anda meningkatkan kekebalan tubuh sekaligus melindungi tubuh dari penyakit jantung dan penyakit mata. Selain jeruk, ada banyak buah-buahan lain yang bisa memberikan asupan vitamin C seperti jambu, kiwi, dan lainnya.

5. Menurunkan kolesterol
Buah-buahan yang mengandung serat diet juga baik untuk menurunkan kolesterol dan menurunkan risiko terkena penyakit jantung. Tak hanya itu, serat dalam buah juga membantu pergerakan sistem pencernaan, membuat Anda cepat kenyang, dan melancarkan pencernaan. Konsumsi buah seperti pear atau sayuran bayam dan labu untuk mengurangi kolesterol.

6. Menjaga kesehatan tulang dan gigi
Anda tak harus selalu minum susu untuk mendapatkan kalsium. Buah dan sayuran juga bisa menjadi sumber kalsium yang baik. Jika ingin menjaga kesehatan tulang dan gigi dengan makan sayur, coba konsumsi sayuran seperti bayam, kale, dan sayuran lobak. Sayuran tersebut mengandung kalsium yang baik untuk kesehatan tulang dan gigi.

Itulah beberapa hal yang bisa diberikan buah dan sayuran untuk Anda. Meski buah dan sayur tak bisa membantu menurunkan berat badan, namun mereka masih bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh Anda. Jadi, jangan ragu lagi untuk menambah porsi buah dan sayuran Anda setiap hari! (sumber)

Senin, 09 Juni 2014

3 rempah yang ampuh turunkan gula darah

Ada banyak cara yang dilakukan orang untuk menjaga tingkat gula darah tetap rendah secara alami. Salah satunya adalah dengan menggunakan rempah-rempah. Rempah-rempah tak hanya diketahui akan kualitas rasanya terhadap makanan, namun juga kemampuannya dalam hal kesehatan.
Selama ini rempah-rempah jenis tertentu diketahui bisa menurunkan tingkat gula dalam darah dan bermanfaat untuk pasien diabetes. Berikut adalah beberapa jenis rempah yang sudah populer dan berkhasiat untuk menurunkan gula darah, seperti dilansir oleh Daily Health Post (18/03).
1. Kunyit
Berdasarkan penelitian tahun 2012 yang dilakukan oleh Harbin Medical University di China, pasien diabetes tipe-2 yang mengonsumsi 300 mg bubuk kunyit sehari selama tiga bulan mengalami penurunan tingkat gula darah yang cukup besar dibandingkan yang mengonsumsi plasebo.
Hal ini karena adanya zat curcumin dalam kunyit, yaitu antioksidan dan zat anti peradangan yang terlihat dari warna kuning pada kunyit. Selama ini curcumin diketahui memiliki banyak manfaat untuk kesehatan selain mengontrol gula darah.
2. Cayenne
Mungkin kebanyakan orang belum mengenal cayenne. Cayenne adalah sejenis cabai yang sudah digunakan sebagai obat sejak abad ke-14. Rempah ini juga digunakan oleh masyarakat pedalaman Amerika Selatan dan Tengah untuk menurunkan berat badan. Penelitian tahun 2006 yang diterbitkan dalam The American Journal of Clinical Nutrition menunjukkan bahwa cayenne bisa menurunkan tingkat gula darah dengan cepat, sekitar 20 - 120 menit setelah memakannya.
Peneliti menemukan bahwa cayenne bisa meningkatkan sensitivitas jaringan terhadap insulin dan menurunkan gula dalam darah. Selain itu, cayenne juga mengandung capsaicin yang diketahui bisa membakar lemak serta mengurangi rasa nyeri.
3. Oregano
Berdasarkan penelitian pada Januari 2008 pada Journal of Natural Medicine, glucosides yang ditemukan dalam oregano bisa menurunkan gula darah. Hasil penelitian tersebut menguatkan hasil penelitian sebelumnya pada tahun 2004 yang menemukan bahwa ekstrak oregano juga bisa menurunkan tingkat gula dalam darah. 

Itulah beberapa rempah yang diketahui bisa membantu menurunkan tingkat gula dalam darah. Rempah tersebut bisa dicampurkan dalam masakan yang dikonsumsi sehari-hari. Dapatkan khasiatnya, baik untuk menurunkan gula darah maupun untuk kesehatan tubuh lainnya. (sumber)

Minggu, 01 Juni 2014

Konsumsi 6 makanan ini jika Anda merasa nyeri di sekujur tubuh



Apakah Anda sering merasa nyeri atau pegal di sekujur tubuh? Dan Anda mengatasinya dengan mengonsumsi obat penghilang rasa sakit? Sebaiknya Anda jangan meneruskan kebiasaan ini sebab efek samping dari mengonsumsi obat penghilang rasa sakit mampu membahayakan kesehatan Anda.

Berikut adalah makanan sehat yang mampu menghilangkan rasa nyeri di tubuh seperti dilansir dari magforwomen.com.

Jahe
Jahe merupakan tanaman herbal terbaik untuk membantu meringankan rasa sakit di sekujur tubuh. Mengonsumsi air jahe mampu mengurangi nyeri otot hingga 20%. Sebab jahe mengandung zat anti inflamasi dan gingerol yang membantu meringankan rasa sakit. Selain itu mengonsumsi air jahe juga efektif untuk menyembuhkan sakit perut atau gangguan pencernaan lainnya.

Kunyit
Kunyit juga merupakan salah satu tanaman herbal yang baik untuk mengurangi rasa sakit. Sebab kunyit kaya akan kurkumin yang baik untuk meredakan nyeri otot. Wanita yang sedang mengalami rematik juga sebaiknya mengonsumsi kunyit untuk meredakan rasa sakit yang mereka derita.

Sayuran berdaun hijau gelap 
Sayuran berdaun hijau gelap seperti bayam, kangkung, dan sawi tinggi akan antioksidan dan alkali. Kedua zat alami ini mampu melawan rasa sakit yang disebabkan oleh arthritis dan osteoporosis. Sementara alkali mampu menyeimbangkan kadar asam di dalam tubuh yang mampu mencegah rasa sakit.

Kacang kenari
Kacang kenari mengandung anti inflamasi dan asam lemak omega 3 tinggi di dalamnya. Hal ini mampu membantu melawan rasa sakit dan peradangan pada sendi di dalam tubuh.

Acaiberry
Acaiberry adalah salah satu jenis buah beri yang mengandung antioksidan dan asam lemak omega 3 tinggi di dalamnya. Zat inilah yang kemudian mampu menyembuhkan nyeri otot yang disebabkan oleh radikal bebas. Zat anti inflamasi di dalamnya juga mampu membantu mencegah rematik.

Flaxseed
Flaxseed adalah jenis biji-bijian sehat yang saat ini mulai populer untuk dikonsumsi. Biji ini mampu membantu meringankan rasa sakit yang disebabkan oleh penyakit arthritis dan osteoporosis.


Daripada mengonsumsi obat-obatan kimia penghilang rasa sakit, sebaiknya Anda mengonsumsi makanan sehat alami di atas. Selain efektif untuk menyembuhkan nyeri, juga tidak memiliki efek samping sama sekali. (sumber)