This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

Rabu, 28 Mei 2014

Manfaat Buah Stroberi untuk Kesehatan

                              




Memiliki rasa manis dan menyegarkan, stroberi menjadi salah satu jenis buah beri yang paling populer. Selain itu, kandungan vitamin dan mineral yang tinggi di dalamnya baik untuk kesehatan Anda.
Inilah manfaat sehat dari mengonsumsi stroberi seperti dilansir dari care2.com.

Mengurangi risiko penyakit jantung
Menurut penelitian yang dilakukan di Harvard School of Public Health, wanita yang makan stroberi sebanyak 3 kali seminggu memiliki risiko yang lebih rendah untuk terkena serangan jantung. Sebab stroberi mengandung zat antosianin flavonoid yang mampu menyehatkan jantung, mengurangi penumpukan plak pada arteri jantung, serta menurunkan peradangan yang dapat terjadi di jantung. Serat dan kalium yang ada di dalam stroberi juga baik untuk kesehatan jantung.

Anti inflamasi
Buah stroberi memiliki warna yang cerah sebab tinggi akan polifenol di dalaknya. Antioksidan dan fitomikia yang ada di dalam stroberi juga membantu dalam mengurangi peradangan pada sendi.

Anti kanker
Flavonid yang ada di dalam stroberi mampu mencegah pertumbuhan sel kanker. Zat ini juga baik untuk mencegah kanker payudara, kanker serviks, dan kanker kerongkongan.

Tinggi akan zat antioksidan
Buah stroberi adalah salah satu jenis buah beri yang tinggi akan antioksidan di dalamnya. Zat ini mampu melawan zat karsinogenik dan kolesterol jahat yang mampu menyebabkan penyakit jantung, melawan radikal bebas di dalam tubuh, menghambat pertumbuhan tumor, dan mengurangi peradangan di dalam tubuh.

Menurunkan tekanan darah
Karena buah stroberi tinggi akan kalium, maka orang yang menderita tekanan darah tinggi disarankan untuk mengonsumsi buah ini. Sebab kalium mampu menurunkan efek natrium di dalam tubuh yang dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.

Meningkatkan imunitas tubuh
Sekitar 1 porsi buah stroberi mengandung vitamin C 85 mg yang lebih banyak daripada buah jeruk.

Sarat nutrisi
Buah stroberi adalah salah satu jenis buah super sehat yang kaya akan nutrisi. Mulai dari serat, yodium, folat, tembaga, kalium, biotin, fosfor, magnesium, vitamin B, dan asam lemak omega 3.

Menurunkan berat badan
Jika Anda ingin menurunkan berat badan, konsumsilah buah stroberi setiap hari. Kandungan anthocyanin di dalamnya mampu membakar tumpukan lemak di dalam tubuh.

Menyehatkan otak
Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa kandungan antioksidan yang ada di dalam stroberi membantu meningkatkan kemampuan kognitif Anda dan mengurangi risiko demensia di usia tua.


Buah stroberi adalah buah yang paling mudah diolah menjadi berbagai macam makanan. Mulai dari jus, kue, dan puding. Tak hanya enak, buah ini juga sarat akan manfaat sehat seperti contoh di atas. (sumber) (foto)

4 Bahan super sehat ini mampu hentikan kebiasaan merokok



Merokok merupakan salah satu kebiasaan yang mampu menurunkan tingkat kesehatan tubuh Anda bahkan dapat menyebabkan kematian. Sadar akan hal tersebut, maka Anda pun berusaha untuk menghentikan kebiasaan tidak sehat tersebut. Anda mencoba mengunyah permen karet dan produk pengganti nikotin lainnya untuk menghentikan kebiasaan merokok. 

Seperti dilansir dari healthmeup.com, ini makanan super sehat lainnya yang membantu Anda untuk menghentikan kebiasaan merokok.

Ginseng
Ginseng adalah salah satu obat herbal yang efektif untuk membantu Anda meredam kecanduan Anda akan nikotin. Anda dapat mengonsumsi air ginseng yang dapat Anda campur dengan teh hijau atau minuman yang terbuat dari lidah buaya.

Oatmeal
Bahan alami yang ada di dalam oatmeal mampu mengurangi keinginan Anda akan nikotin. Oleh karena itu sertakan oatmeal dalam menu sarapan Anda sebagai langkah sederhana untuk menghentikan kebiasaan merokok.

Koenzim Q-10
Koenzim Q-10 merupakan enzim yang berasal dari bahan fermentasi alami. Enzim ini memiliki zat antioksidan yang kuat di dalamnya. Sehingga selain mampu mengurangi keinginan untuk merokok. juga baik untuk mengobati paru-paru yang rusak karena rokok.

Air putih
Minum air putih merupakan cara sederhana untuk menghentikan keinginan Anda akan rokok. Sehingga jika keinginan tersebut muncul, segeralah minum air sebanyak-banyaknya.

Kebiasaan merokok mampu mengganggu kesehatan Anda secara keseluruhan. Oleh karena itu hentikanlah dengan mengonsumsi bahan alami di atas. Selamat mencoba! (
sumber)

Selasa, 27 Mei 2014

7 makanan yang dapat melawan kanker


 

Tak hanya gaya hidup yang sehat, makanan yang dikonsumsi juga berperan penting untuk menjaga kesehatan tubuh dan mencegah terkena kanker. Mengonsumsi makanan alami yang mengandung antioksidan dan nutrisi adalah salah satu cara terbaik untuk mencegah perkembangan kanker.

Sementara beberapa makanan juga bisa memicu kanker, ada makanan yang bisa dikonsumsi untuk menurunkan risiko terkena kanker. Dr Vimal Jain dari Kohinoor Hospital membagi beberapa jenis makanan yang bisa dikonsumsi untuk mencegah kanker, seperti dilansir oleh Health Me Up (23/04).

1. Brokoli
Sayuran hijau semacam brokoli, kubis, dan kembang kol adalah salah satu jenis makanan yang bisa dikonsumsi untuk mencegah kanker. Sayuran ini mengandung zat kimia yang disebut 3-carbinol. Zat kimia 3-carbinol diklaim ampuh untuk mencegah dan melawan kanker payudara.

2. Wortel
Wortel tak hanya baik untuk kesehatan mata, namun juga untuk mencegah kanker. Sayuran berwarna oranye ini diketahui mengandung beta karoten, antioksidan yang bisa menetralkan radikal bebas dan mencegah kanker.

3. Anggur
Tak hanya sayuran, ada juga buah-buahan yang baik untuk menangkal kanker. Salah satunya adalah anggur. Buah anggur, terutama yang merah dan hitam mengandung banyak bioflavonoid. Bioflavonoid adalah antioksidan kuat yang ditengarai mampu mencegah kanker.

4. Jeruk 
Jeruk dan lemon juga diketahui baik dikonsumsi untuk menangkal kanker. Jeruk dan lemon mengandung zat yang bernama limonene. Selain jeruk dan lemon, tomat juga baik untuk mencegah kanker. Karena tomat mengandung lycopene, yaitu antioksidan kuat yang bisa melindungi tubuh dari kanker.

5. Bawang putih
Bawang putih mengandung zat yang bisa meningkatkan kekuatan sistem kekebalan tubuh. Dengan sistem kekebalan tubuh yang kuat, tubuh akan semakin terlindungi dari serangan kanker. Selain bawang putih, kunyit dan jahe juga diketahui memiliki zat bernama Cox-2, yaitu enzim yang memainkan peran dalam melawan kanker usus besar.

6. Kacang
Kacang mengandung banyak antioksidan yang bisa mencegah munculnya kanker. Sementara itu, buah tin juga diketahui mengandung benzaldehyde yang bisa melindungi tubuh dari kanker.

7. Kedelai
Produk yang terbuat dari kedelai seperti susu kedelai dan lainnya mengandung phytoestrogen yang diketahui baik untuk kesehatan tubuh dan bisa menangkal kanker. Sementara itu, minuman lain seperti teh hijau juga mengandung polyphenol dan antioksidan kuat yang bisa mencegah kanker.

Itulah tujuh makanan yang bisa dikonsumsi untuk mencegah terkena kanker. Selain mengonsumsi makanan yang sehat, perhatikan juga gaya hidup dan kesehatan lingkungan Anda. Jangan lupa untuk selalu mewaspadai adanya gejala kanker. Mencegah dan merawat kanker sejak dini akan lebih baik daripada terlambat. (sumber) (foto)

Selasa, 20 Mei 2014

4 Hal yang perlu diketahui tentang varises



Varises adalah pembesaran pembuluh darah di bawah kulit. Pembesaran ini bisa membuat pembuluh darah menggembung dan bisa muncul seperti urat berwarna biru atau merah. Kadang varises juga bisa Anda temukan di paha, betis, atau bagian dalam kaki.

Varises biasanya disebabkan oleh katup yang lemah atau kerusakan dalam vena. Selain hal ini, berikut adalah fakta-fakta lain tentang varises yang perlu Anda ketahui seperti dilansir dari magforwomen.com.
·      Arteri membawa darah dan oksigen yang dipompa oleh jantung ke seluruh bagian tubuh. Vena membawa darah tersebut kembali ke jantung. Vena mampu mencegah darah tersebut turun lagi sebab memiliki katup. Namun ketika katup tersebut melemah, maka darah Anda berkumpul dan membuat pembuluh darah menjadi lebih besar. Inilah yang kemudian disebut dengan varises.
·        Melemahnya katup pembuluh darah bisa disebabkan oleh banyak hal. Mulai dari riwayat kesehatan keluarga, perubahan hormon pada wanita selama masa pubertas, kehamilan, dan menopause. Mengonsumsi pil KB dan obat-obatan lainnya yang memiliki dosis tinggi estrogen dan progesteron juga dapat menyebabkan varises.
·      Kelebihan berat badan mampu menambah tekanan pada katup darah Anda. Sirkulasi darah Anda menjadi tidak lancar dan mampu menyebabkan varises.
·    Jika Anda memiliki kulit yang tipis dan sensitif, banyak paparan sinar matahari juga dapat menyebabkan varises.


Varises mampu mengganggu penampilan fisik Anda. Oleh karena itu hindari beberapa hal yang dapat meningkatkan risiko terjadinya varises seperti menimbulkan banyak tekanan di kaki Anda. (sumber)

Senin, 12 Mei 2014

6 gejala serangan jantung yang tersembunyi


 

Serangan jantung adalah salah satu penyakit jantung yang memiliki gejala tersembunyi. Penyakit ini mampu datang secara tiba-tiba tanpa memberikan Anda peringatan. Bahkan gejala serangan jantung antara satu orang dengan orang lainnya tidaklah sama. 

Namun demi mengantisipasi datangnya penyakit ini, berikut adalah gejala serangan jantung yang harus Anda ketahui seperti dilansir dari magforwomen.com.

Nyeri tubuh
Ketika serangan jantung menyerang, nyeri dada bukan satu-satunya bagian tubuh yang merasakan sakit. Sebab rasa sakit ini akan menjalar mulai dari lengan, leher, punggung, dan rahang dengan rasa yang lama-kelamaan akan semakin berat. Bahkan rasa sakit ini bisa membangunkan Anda ketika sedang tidur. Sehingga selalu waspadalah terhadap semua nyeri badan yang Anda rasakan

Nyeri perut
Tanda akan serangan jantung juga bisa memberikan rasa sakit di perut atau gastroenterological. Tak hanya mulas, rasa sakit ini juga Anda rasakan seperti ada tekanan kuat di perut Anda.

Nyeri dada
Nyeri dada adalah gejala yang paling umum dari serangan jantung. Pada pria rasa sakitnya mungkin akan terkonsentrasi pada dada sebelah kiri, namun pada wanita rasa sakit ini akan menjalar ke semua bagian dada. 
Sesak napas dan mual
Jika Anda merasa tiba-tiba sesak napas tanpa alasan yang jelas, bisa jadi Anda sedang menderita gejala serangan jantung. Gejala ini juga disertai dengan mual.

Berkeringat
Gejala serangan jantung juga bisa ditandai dengan keringat berlebih walaupun Anda sedang tidak melakukan aktivitas fisik yang berat. Sehingga ketika Anda mengalaminya, lebih baik Anda berkonsultasi dengan dokter.

Kelelahan
Rasa lelah berlebih juga bisa menjadi tanda akan serangan jantung. Dan tanda ini tidak boleh Anda abaikan sebab mampu memperparah penyakit Anda.


Jika Anda menemui salah satu dari gejala di atas pada tubuh Anda, sebaiknya segera periksakan menuju dokter. Pertolongan sejak dini mampu menghindarkan Anda dari penyakit jantung yang lebih parah.
(sumber)

Gejala Diabetes Pada Wanita



Diabetes merupakan salah satu jenis penyakit yang tidak berkaitan dengan gender. Pria dan wanita sama-sama memiliki kesempatan yang besar untuk terkena penyakit ini. Bahkan menurut beberapa penelitian, perempuan rentan untuk terkena diabetes yang terjadi saat masa kehamilan.
Oleh karena itu kenali gejala diabetes pada wanita seperti berikut ini.

Kenaikan atau penurunan berat badan secara ekstrim
Jika Anda mengalami kenaikan atau penurunan berat badan secara ekstrim padahal Anda sedang tidak menjalani diet tertentu, sebaiknya berhati-hatilah. Sebab hal ini dapat menjadi awal dari penyakit diabetes. Beberapa wanita yang terdiagnosis penyakit ini mengalami penurunan berat badan yang ekstrim karena hilangnya nafsu makan. Sementara yang lain mengalami kenaikan berat badan karena mengalami rasa lapar yang amat sangat.

Rasa haus yang luar biasa
Rasa haus yang luar biasa juga dapat menjadi tanda awal dari diabetes. Gejala ini berlangsung sebab kadar gula darah Anda tidak terkontrol dengan baik. Oleh karena itu waspadalah ketika Anda minum lebih dari 3 liter per hari dan Anda masih merasa haus.

Mudah lelah
Pada wanita, mudah lelah merupakan tanda diabetes yang paling sering terjadi. Bahkan rasa lelah ini diikuti dengan rasa lemas. Rasa lelah ini muncul sebab tubuh tidak mendapatkan suntikan energi yang berupa zat gula.

Sering buang air kecil
Buang air kecil memang baik sebab dapat mengeluarkan racun di dalam tubuh. Namun waspadalah ketika Anda menjadi sering buang air kecil. Hal ini terjadi sebab tidak ada keseimbangan kadar gula di dalam tubuh.

Proses penyembuhan luka yang lama
Pada beberapa orang yang tidak memiliki penyakit diabetes, proses penyembuhan luka dapat berlangsung dengan cepat. Namun apabila Anda merasa bahwa luka di tubuh Anda tidak kunjung sembuh, segera periksakan kesehatan tubuh Anda ke dokter. Sebab hal ini juga termasuk dari tanda penyakit diabetes.

Penyakit diabetes sering disebut sebagai penyakit silent killer atau dapat membunuh Anda perlahan. Oleh karena itu kenali gejalanya sehingga Anda dapat menghindari dampak buruk dari penyakit ini.
(sumber)